Wisata Gunung Sepikul Surga Tersembunyi Sukoharjo, Lokasi Syuting Wiro Sableng dan Saur Sepuh

GUNUNG SEPIKUL - Wisata Gunung Sepikul merupakan surga tersembunyi Sukoharjo.
GUNUNG SEPIKUL - Wisata Gunung Sepikul merupakan surga tersembunyi Sukoharjo.

SUKOHARJO, diswaysolo.id- Wisata gunung sepikul ini merupakan salah satu gunung yang berada di Desa Tiyaran, Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah dan gunung ini menawarkan panorama alami yang menyegarkan.

Wisata gunung sepikul ini merupakan pemandangan alam yang terletak di daerah Jawa Tengah, keindahan alam di tempat ini menarik perhatian banyak wisatawan.

Objek wisata alam gunung batu ini menawarkan pemandangan eksotis dan selain view yang keren, wisata gunung Sepikul juga menyimpan cerita legenda.

Wisata gunung sepikul ini menarik minat banyak wisatawan karena keindahan alamnya, pengunjung objek wisata ini bahkan berasal dari warga lokal dan mancanegara.

Berikut Informasi Lengkap Mengenai Gunung Sepikul Ini:

1.Legenda

Gunung ini memiliki legenda yang menarik untuk diketahui dan objek wisata alam ini banyak dikaitkan dengan legenda Bandung Bondowoso,banyak orang percaya bahwa batu-batu raksasa di tempat ini digunakan oleh Bandung Bondowoso untuk membangun Candi Prambanan.

Bandung Bondowoso adalah seorang pangeran dengan kemampuan luar biasa, yang dapat membangun candi dalam waktu cepat,menurut warga sekitar, mitosnya ada 1.000 candi yang dibangun oleh Bandung Bondowoso menggunakan batu dari gunung tersebut.

2.Flora Dan Fauna

Flora dan fauna di sekitar Gunung ini juga sangat beragam, menawarkan kesempatan bagi para pecinta alam dan fotografi untuk mengabadikan keindahan alam dalam berbagai bentuk.

Dari berbagai jenis burung hingga tumbuhan langka, kawasan ini adalah surga bagi mereka yang mencintai keanekaragaman hayati.

3.Rute Perjalanan

Perjalanan menuju puncak Gunung ini menyajikan pemandangan alam yang memukau dan hutan yang lebat dengan pepohonan hijau, suara kicauan burung, dan udara yang segar membuat perjalanan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.

Sepanjang jalur pendakian terdapat beberapa titik pandang yang menawarkan panorama indah, termasuk pemandangan hamparan sawah, perbukitan, dan desa-desa sekitar.

Baca Juga:  40 SMP Negeri dan Swasta di Sukoharjo Kekurangan Siswa

4.Ketinggian Gunung

Meski  bernama gunung nyatanya ketinggian tempat ini cukup rendah dibanding gunung pada umumnya, yakni hanya sekitar 350 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Kawasan gunung yang terdiri dari dua buah bukit batuan purba ini sering dijadikan ajang latihan para pendaki pemula, sebelum mendaki gunung yang lebih tinggi.

5.Spot terbaik melihat sunrise

Cara terbaik untuk menikmati pemandangan alam Sepikul adalah dengan mendakinya, secara umum rute di awal pendakian wisata gunung Sepikul cukup mudah untuk dilalui, meskipun tetap menanjak.

Sampai di puncak Gunung Sepikul mata pengunjung akan dimanjakan dengan hamparan sawah hijau yang luas, pengunjung juga bisa melihat pemandangan Gunung Lawu yang berada di sebelah selatan.

6.Tracking

Jalur pendakiannya didominasi oleh bebatuan, serta terdapat beberapa anak tangga di sejumlah titik pendakian, di titik-titik yang ekstrem, sudah tersedia pembatas sebagai pegangan tangan.

Jika kamu berencana mendaki Gunung Sepikul, penting untuk memperhatikan cuaca dan memakai alas kaki yang tepat, agar tidak tergelincir di atas bebatuan.

Selain bebatuan jalur menuju puncak Gunung Sepikul sebagian besar ditutupi oleh rumput ilalang, di beberapa titik terdapat spot selfie yang indah, dengan latar belakang alam yang menakjubkan.

7.Panorama Alam

Panorama alam yang disajikan Gunung ini memang sangat memukau, pengunjung akan dibuat takjub karena setiap sisinya menampilkan keindahan yang berbeda-beda.

Di sisi selatan pengunjung bisa menikmati pemandangan pegunungan memanjang yang tampak seperti tembok raksasa berwarna hijau, ada deretan sawah yang siap menyegarkan mata.

8.Spot Foto

Terdapat pula spot-spot foto yang Instagramable bagi mereka yang ingin mengabadikan momen spesial di tengah keindahan alam, untuk menjaga keasrian dan kelestarian wisata gunung sepikul, berbagai upaya konservasi telah dilakukan oleh pemerintah daerah dan komunitas setempat.

Baca Juga:  Gedung Pusat Promosi Potensi Daerah Ghara Wijaya, Fasilitas Penting di Sukoharjo

Dengan pemandangan yang luar biasa, flora dan fauna yang kaya, serta aktivitas seru yang bisa dilakukan, tempat ini cocok untuk mereka yang mencari petualangan dan ketenangan di tengah alam.