Klaten  

Intip Panorama Alam Wisata Bukit Cinta Watu Prahu, Tempat Hits Bikin Baper

WISATA BUKIT CINTA - Panorama Alam Wisata Bukit cinta Watu Prahu.
WISATA BUKIT CINTA - Panorama Alam Wisata Bukit cinta Watu Prahu.

KLATEN, diswaysolo.id- Ingin melihat wilayah Kabupaten Klaten dari ketinggian? Atau mencari spot foto nan Instagramable agar bisa diunggah di media sosial? Datang saja ke wisata Bukit Cinta Watu Prahu Gunung Gajah.

Wisata bukit Cinta Watu Prahu awalnya perbukitan biasa yang diubah menjadi tempat rekreasi yang instagramable,pengunjung dapat menikmati pemandangan alam maupun wahana air.

Kali ini kita bakal ngobrolin soal tempat wisata hits di Klaten yang nggak cuma cantik, tapi juga bikin baper, yaitu wisata Bukit Cinta Watu Prahu.

Wisata bukit cinta ini terletak di Desa Gunung Gajah, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten, telah menjadi destinasi wisata yang berhasil memikat hati para pengunjung dengan pesona alamnya yang luar biasa.

Berikut Informasi Singkat Bukit Ini:

1.Pesona Alam

Tempat ini memiliki puncak yang dapat untuk melihat pemandangan alam dari ketinggian dan dari puncak tersebut pengunjung akan melihat bentang alam berupa sawah, ladang, dan area pegunungan dengan warna hijau asri dari tanaman sekitar.

Keindahan alam tersebut menyatu dengan Kota Klaten dan kota lainnya, seperti Sukoharjo dan apabila cuaca cerah, beberapa pegunungan akan terlihat jelas, seperti Gunung Merapi, Gunung Merbabu, dan Gunung Lawu.

2.Spot Foto

Di puncak Watu Prahu banyak area spot foto instagramable yang dapat diabadikan untuk kemudian diunggah di media sosial, beberapa spot foto yang dapat digunakan adalah, dermaga cinta, gardu pandang cinta, sarang cinta, dan spot pelangi dan spot foto yang indah ini berlatar belakang bentang alam di sekitar Bukit.

3.Situs

Ada situs yang menjadi cikal bakal nama tempat wisat ini, yang berupa gundukan batu besar dan benda sejenis batu pada umumnya dan batu tersebut memiliki lebar dengan ukuran 7 meter dan panjang 30 meter.

Baca Juga:  Wisata Permata Bukit Patrum Klaten, Ada Rumah Peninggalan Belanda

Masyarakat setempat menyebut batu tersebut dengan Watu Prahu atau Batu Prahu, letak Watu prahu tidak terlalu jauh dari pintu gerbang tempat wisata ini.

4.HTM

Untuk menikmati keindahan Bukit Cinta Watu Prahu, pengunjung akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 5.000 per orang termasuk Tarif parkir sepeda motor sebesar Rp 2.000 dan mulai buka pada pukul 06.00-17.00 WIB.

5.Kesejukan Alam

Wisata bukit cinta ini memiliki pemandangan sungguh luar biasa, udaranya yang sejuk dan berbagai spot foto yang instagramable, bikin tempat ini wajib masuk daftar kunjunganmu.

Kamu bisa menikmati panorama indah dari atas bukit yang memperlihatkan pemukiman penduduk, sawah yang hijau, serta Gunung Lawu yang megah.

6.Fasilitas 

Fasilitas di sini juga nggak kalah lengkap sepanjang jalan menuju puncak, kamu akan menemukan banyak warung yang menyediakan makanan dan minuman.

Ada juga gazebo buat istirahat, kamar mandi yang bersih, mushola, dan tempat parkir yang luas kalau mau acara bareng keluarga atau teman, kamu bisa booking pendopo yang ada di sini.

7.Edukasi Geologi

Selain menikmati pemandangan, di Bukit Cinta kamu juga bisa belajar banyak tentang geologi, bukit ini punya nilai edukasi yang tinggi terutama tentang batuan dan formasi geologi.

Jadi selain bisa refreshing, kamu juga bisa nambah wawasan, tempat ini cocok banget buat kamu yang punya jiwa petualang dan suka belajar hal-hal baru.

8.Aktivitas Outbound

Wisata bukit cinta ini sangat cocok buat kamu yang suka aktivitas fisik dan tantangan, di sini juga menyediakan area untuk outbound an amu bisa menikmati berbagai kegiatan seru seperti flying fox, panjat tebing, dan masih banyak lagi.

Ini adalah cara yang seru dan menyenangkan untuk menikmati alam sambil berolahraga, aktivitas outbound ini cocok banget buat kamu yang datang bersama teman-teman atau keluarga.

Baca Juga:  Candi Plaosan Kembar Klaten Yang Eksotis, Sejarah dan Fakta Unik