Mencicipi Lezatnya Soto Seger Boyolali, Dari Kaki Lima hingga Punya 14 Cabang

SOTO SEGER - Soto Seger Boyolali dari kaki lima hingga punya 14 cabang.
SOTO SEGER - Soto Seger Boyolali dari kaki lima hingga punya 14 cabang.

BOYOLALI, diswaysolo.id- Kabupaten ini memiliki kuliner kuliner khas yang sering dikunjungi oleh pendatang, salah satu kuliner khas Kabupaten ini yaitu Soto Seger Boyolali.

Kuliner soto seger Boyolali ini berkembang pesat dan memiliki 10 cabang di Boyolali, Salatiga, Solo, Sukoharjo, Klaten, dan Jogja dan soto Boyolali ini didirikan pada 1998 yang sebelumnya bernamaSoto Mbok Giyem.

Selain itu peminat bisnis kuliner pun beragam mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, seperti halnya usaha kuliner asal Solo ini yaitu soto seger Boyolali.

Ada satu tempat kuliner yang menjadi langganan para wisatawan untuk sarapan pagi di akhir pekan namanya yaitu kuliner soto seger boyalali.

Berikut Fakta Menarik Soto Seger Boyolali:

1.Asal-Usul

Dahulunya tempat ini bernama Soto Mbok Giyem. Dengar kasak-kusuk, penggantian nama ini karena ada masalah internal dan tak apalah ganti nama, yang penting nggak pindah tempat saja nanti bingung carinya.

Soto ini pusatnya nggak di Solo tapi di Boyolali, jadi nggak heran jika nama Boyolali dicantumkan di bagian bawahnya, kuliner satu ini terkenal banget di Kota Solo.

2.Lokasi

Berada di Jl. Pandanaran No. 257, Boyolali, warung Soto Segeer Hj. Fatimah tak sulit ditemukan dan pelataran parkir yang luas dan selalu penuh oleh kendaraan pengunjung yang singgah di halaman warung berbentuk pendopo bangunan Jawa, menjadi penanda lokasi warung dengan papan nama yang terpampang jelas.

3.Sejarah Singkat

Kuliner khas Solo bukan hanya nasi liwet, tapi juga ada Soto Seger Hj Fatimah yang sudah ada sejak 1998, kuliner legendaris ini menjadi tempat makan wajib dikunjungi saat ke Solo.

Soto Seger Hj Fatimah memiliki ciri khas kuah soto yang bening dan segar, menggunakan kuah kaldu sapi dan ayam kampung asli, soto buatan Hj Fatimah ini enggak bikin enek karena kuahnya bersih dari lemak-lemak.

Baca Juga:  Umbul Tlatar Wisata Alam Terpopuler di Kabupaten Boyolali yang Banyak Diminati Warga

4.Menu

Warung soto ini memiliki banyak menu, namun menu utama tetap soto karena soto mbok Giyem inilah yang membuat pelanggan ketagihan untuk berkunjung kembali di lain waktu.

Menu Utama

  • Soto daging/Ayam dengan nasi
  • Soto Ayam/daging tanpa nasi
  • Nasi putih
  • Soto daging/ayam bawa pulang tanpa nasi
  • Menu Pendamping
  • Gorengan (tempe, tempe mendoan, tahu, tahu bakso, bakwan jagung, bakwan sayur, perkedel)
  • Sate HIK tradisional (uritan, paru, ati ampela, usus, telur puyuh, kikil, babat, cingur sapi)
  • Aneka sate HIK Now bumbu khas waroeng Express
  • Ayam goreng bumbu ingkung

5.Daftar Harga

  • Soto seger Boyolali  ini terkenal dan cukup populer juga rame dikalangan masyarakat, namun warung ini murah, murah yang berarti bukan murah.

Meskipun harganya murah, namun memiliki rasa yang sangat berkelas dibanding dengan warung lain dengan harga yang sama.

  • Soto daging/Ayam dengan nasi : 9,9K
  • Soto Ayam/daging tanpa nasi   : 9.9K
  • Nasi putih : 3K
  • Soto daging/ayam bawa pulang tanpa nasi : 9.9K
  • Gorengan : 2K
  • Sate HIK Tradisional : 7.5K
  • Nasi goreng ayam harga 28K
  • Menu kopitam kisaran harga 18K
  • Wedangan harga 10-15K
  • Teh tawar/ manis es : 3-20K

6.Lokasi Cabang

  • Soto seger mbok Giyem Jln. piere Tendean, Nusukan, kec. Banjarsari, Surakarta
  • Soto seger mbok Giyem Purwosari, Laweyan, Surakarta, Jawa Tengah
  • Soto seger mbok Giyem Jln. Bhayangkara, Tipes, Kec. Serengan, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
  • Soto seger mbok Giyem Jln. Honggowongso No.31, Kemlayan, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
  • Soto seger mbok Giyem Jln. Slamet Riyadi No. 70, Joho, Gayam, kec. Sukoharjo, Kab. Sukoharjo, Jawa Tengah.
  • Soto seger mbok Giyem Jln. Raya Solo-Tawangmangu, Rw. 11, Papahan, Kec. Tasikmadu, Kab. Karanganyar, Jawa Tengah.
  • Soto seger mbok Giyem Jln. Pandanaran, No.293, Sidoharjo, Banaran, Kec. Boyolali, Kab. Boyolali, Jawa Tengah.
Baca Juga:  Wisata Boyolali yang Hits dan Cocok untuk Wisatawan

7.Isian Soto

Soto ayam maupun soto daging dengan kuah bening, tetap terasa perbedaan antara soto ayam dengan soto daging yang disajikan. Untuk soto ayam sajiannya memakai soun, ayam suwir, seledri, dan taburan bawang merah goreng.

Sedangkan soto daging memakai kecambah, daging, seledri, dan bawang merah goreng dan tersaji dalam mangkuk kecil maupun besar, walaupun disajikan dalam mangkuk kecil pun sudah membuat pengunjung merasa kenyang, terlebih dengan cemilan yang beragam.

8.Jam Operasional

Kuliner soto seger Boyolali ini ini terletak di banyak cabang, karena yang berminat sama soto ini tidak hanya orang dalam kota saja, namun juga luar kota, sehingga mudah di jangkau banyak orang.

Jika masih bingung dengan alamat yang tertera di atas, bisa juga membuka aplikasi google maps untuk lebih memudahkan kita sampai pada tujuan dan rata-rata cabang tersebut buka pada jam 7 pagi hingga 9 malam.