WONOGIRI, diswaysolo.id- Jika kalian berkunjung ke Wonogiri bagian Selatan, pastikan mampir ke surga yang tersembunyi yaitu wisata Pantai Karang Payung dan pantai ini masih jarang di datangi para wisatawan padahal keindahan yang di tawarkan sangat mempesona.
Pantai rupanya masih menjadi wisata favorit para traveler, salah satunya ada wisata pantai karang oayung Wonogiri memadukan pemandangan bukit dengan pasir putih dan juga perairan jernih.
Jika kamu punya kesempatan berkunjung ke Wonogiri lagi luangkan waktumu untuk mengunjungi wisata Pantai Karang Payung, karena pemandangan di pantai ini sangat indah
Wisata pantai karang payung ini adalah salah satu destinasi wisata unggulan di Wonogiri, menghadirkan pemandangan alam yang indah dan menenangkan.
Berikut Pesona keindahan Wisata Pantai Ini:
1.Cocok untuk Camping
Bagi para pengunjung yang ingin merasakan keindahan alam secara lebih dekat, pantai ini menawarkan area yang cocok untuk kegiatan camping.
Meskipun tidak membawa perlengkapan camping sendiri, pengunjung tetap dapat menikmati pengalaman tersebut dengan menyewa tenda dari pihak pengelola dengan harga yang terjangkau, hanya Rp 5000.
2.Tersembunyi di Balik Karang
Pantai ini memiliki daya tarik tersendiri dengan kehadiran tebing karang yang tinggi, banyak yang menyamakannya dengan panorama keindahan seperti di Bali.
Pengunjung dapat menikmati pesona pasir putih, karang, dan suara ombak yang menciptakan suasana relaksasi dan perjalanan menuju pantai memerlukan perjalanan sejauh 500 meter, disertai dengan pemandangan pohon kelapa dan tanaman lain yang menambah kesejukan udara.
3.Pasir Putih
Setelah perjalanan yang cukup panjang, pengunjung akan disambut oleh pantai berpasir putih bersih yang berkilau dan waktu terbaik untuk berkunjung adalah pada pagi dan sore hari, menghindari panas yang intens di siang hari. Keindahan pantai ini dapat dinikmati dengan lebih baik pada saat-saat tersebut.
4.Lokasi
Wisata alam ini terletak di Dusun Dringo, Gunturharjo, Paranggupito, Wonogiri, Jawa Tengah, perjalanan dari pusat kota Wonogiri membutuhkan sekitar 70 km.
Pengunjung dapat mengikuti rute dari Alun-Alun Giri Krida Bakti menuju Jalan Pracimantoro-Wonogiri hingga mencapai Jalan Pantai Nampu.
5.HTM
Wisata pantai karang payung ini hingga saat ini belum ada biaya masuk yang diterapkan di Pantai Karang Payung, pengunjung hanya akan dikenakan biaya parkir kendaraan sebesar Rp 5000 untuk kendaraan roda 2 dan Rp 10.000 untuk kendaraan roda 4.
Parkiran di kawasan ini dijaga sepanjang malam, dan bagi yang melakukan kegiatan camping, biaya parkir akan dikenakan dua kali lipat dan dengan keindahan alamnya yang memikat dan berbagai fasilitas yang disediakan.
6.Daya Tarik
Pantai ini memiliki keunikan yang jarang ada di tempat lain, yaitu sebuah tebing yang menjulang tinggi di tengah laut, tebing ini menjadi daya tarik utama bagi para pengunjung, karena menawarkan pemandangan yang spektakuler dan instagramable.
Untuk menuju ke wisata alam ini Anda harus berkendara sekitar 65 km dari Alun-Alun Giri Krida Bakti, dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam.
7.Rute Perjalanan
Letak pantai ini berada di perbukitan untuk mencapainya, kamu juga harus menuruni tebing dan disarankan untuk membawa sepeda motor saja, karena jalan yang dilalui lebarnya hanya setapak.
Kendaraanmu bisa kamu parkirkan di Pantai Waru, kamu harus jalan kaki ke arah barat sejauh 500 meter dan disepanjang jalan yang sempit, kamu akan menemukan jajaran pohon pandan laut.
Kamu bisa berfoto di sini karena pemandangannya masih sangat asri, kamu akan menemukan tebing karang tegak yang berdiri menjulang di sisi barat pantai, kamu harus menuruni tebing terlebih dahulu.
8.Tebing Karang Mirip Benteng
Wisata pantai karang payung ini memiliki keunikan yaitu adanya tebing karang yang tinggi, jika dilihat lebih saksama, bentuknya mirip seperti benteng.
Diperkirakan tinggi tebing karang ini sekitar 30-40 meter dan selain tinggi tebing ini juga sangat luas, kamu yang kesukaan fotografi juga bisa berfoto-foto di sini.