Mengungkap Pesona Alam Wisata Bukit Jonambang Wonogiri, Suasana Alam Yang Asri

BUKIT JONAMBANG - Inolah pesona alam Wisata Bukit Jonambang di Wonogiri
BUKIT JONAMBANG - Inolah pesona alam Wisata Bukit Jonambang di Wonogiri

WONOGIRI, diswaysolo.id- Wisata bukit jonambang ini merupakan salah satu destinasi di Wonogiri yang menarik untuk dikunjungi saat liburan tiba, berada di Dawe, Watuagung, Kecamatan Baturetno, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Desa Watuagung di Kecamatan Baturetno KabupatenWonogiri akan dijadikan desa wisata, wisata  Bukit Jonambang menjadi embrio program desa wisata tersebut.

Wisata bukit jonambang ini adalah salah satu destinasi wisata di Wonogiri yang menarik untuk dikunjungi saat liburan, bukit Jonambang terletak di Dawe, Watuagung, Kecamatan Baturetno, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Destinasi wisata yang baru-baru ini sedang booming di Wonogiri adalah wisata bukit Jonambang, sejak kemunculannya sebagai wisata baru, tempat ini sudah memikat hati para wisatawan.

Berikut Informasi Tentang Bukit Ini:

1.Spot Foto 

Bukit ini memiliki spot selfie yang sangat keren anda bisa memilih spot terbaik Anda di sana, selain itu pepohonan yang hijau nan rindang tentu akan membuat Anda lebih betah di sana.

Anda akan menemukan spot yang fotogenik. Pilih latar sesuai dengan selera Anda, ada tersedia gazebo yang cukup menarik untuk dijadikan tempat selfie dengan berlatarkan pepohonan yang terhampar di bawah bukit.

2.HTM

Harga tiket masuk Bukit Jonambang ini bisa saja berubah-ubah setiap saat, namun Anda tidak perlu khawatir karena harganya masih terbilang murah dan selain itu, Anda juga akan dikenakan biaya parkir yang juga terjangkau.

3.Beragam Aktivitas

Anda bisa bersantai di gazebo yang tersedia dan selain itu jika Anda merasa lapar, Anda bisa pergi ke warung-warung yang berada di sekitar bukit.

Anda juga bisa mampir ke menara-menara unik yang ada di sana seperti menara perahu misalnya, bersepeda melewati track-track yang tersedia di sana. Track yang tersedia pun beragam.

Baca Juga:  Mengungkap Fakta Unik Goa Putri Kencono Wonogiri, Tempat Semadi Putri Raja

4.Alamat

Bukit ini terletak di Karang taruna Desa Watuagung, Kecamatan Baturetno, Wonogiri, Jawa tengah dan untuk mengetahui letak tepatnya dan seberapa jauh dari rumah Anda, Anda bisa memeriksa di Google Map Anda.

Bagi Anda yang tertarik untuk berkunjung ke tempat ini, Anda bisa langsung mengarahkan kendaraan Anda ke kampung Watuagung, Baturetno Wonogiri.

5.Rute Perjalanan

Wisata bukit jonambang ini mencapai 40 km. Setelah melalui Baturetno, lanjutkan perjalanan ke Pacitan melewati jalan Sambeng Suruhan, hanya bisa dijangkau dengan kendaraan roda dua karena tracknya yang cukup sulit. Sebelum ke puncak, pastikan tidak ada masalah dengan kendaraan Anda.

6.Fasilitas

Setiap tempat tentu memiliki fasilitas yang membuat pengunjung nyaman, beberapa fasilitas yang tersedia di tempat wisata ini antara lain tempat parkir, gazebo, menara perahu, menara bambu, warung makan, dan lain sebagainya.

7.Tempat Nyaman

Suasana alam di sekitar bukit ini sangat asri, serta jauh dari bisingnya perkotaan, jadi sangat cocok untuk dijadikan tempat bersantai dan berkumpul bersama keluarga dalam rangka mengisi hari libur ataupun akhir pekan.

Di wisata Wonogiri yang satu ini tersedia banyak sekali gazebo yang bisa digunakan untuk bersantai sambil menikmati view indah di depan mata.

8.Wisata Religi

Wisata bukit jonambang ini penyematan kata Jonambang pada bukit yang satu ini, dari Mbah Jonambang beliau merupakan pengikut dari Pangeran Sambernyawa atau Raden Mas Said, Raja dari Mangkunegaran.

Beliau dimakamkan di sekitar Bukit Jonambang, namun ketika terjadi hujan yang sangat lebat atap dari makam ini menghilang secara tiba-tiba tanpa ada sebab yang tau.