Inilah Keindahan Wisata Alam Air Terjun Binangun Watu Jadah Wonogiri, Mutiara Terpendam di Jatipurno

KEINDAHAN WISATA ALAM-Inilah Keindahan Wisata Alam Air Terjun Binangun Watu Jadah Wonogiri, Mutiara Terpendam
KEINDAHAN WISATA ALAM-Inilah Keindahan Wisata Alam Air Terjun Binangun Watu Jadah Wonogiri, Mutiara Terpendam

WONOGIRI, diswaysolo.id- Keindahan wisata alam ini yang terletak di kawasan objek wisata Air Terjun Binangun Watu Jadah di Jatipurno, tempat ini masih belum banyakj dikenal orang sehingga masih belum banyak terjamah.

Keindahan wisata alam ini sangat potensial sebagai objek wisata yang bisa meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat sekitar, sebagai objek wisata alam yang masih belum terjamah perhatian.

Keindahan wisata alam ini adalah salah satu tempat wisata yang berada di Desa Girimulyo, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah, adalah tempat wisata yang ramai dengan wisatawan pada hari biasa maupun hari libur.

Keindahan wisata alam ini merupakan tempat wisata yang masih tersembunyi di Wonogiri, tempat ini belum banyak orang yang tahu, karena untuk mencapai tempat ini dibutuhkan perjalanan darat dengan berjalan kaki sekitar satu jam.

Berikut Informasi Tentang Wisata Ini:

1.Asal-Usul

Nama air terjun Watu Jadah berasal dari formasi bebatuan di sekitar air terjun yang berupa lempengan batu berbentuk kotak dan saling bertumpuk seperti jadah atau makanan yang terbuat dari ketan.

Uniknya air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 40 m dengan tiga aliran terjunan air, selain Air Terjun Watu Jadah tidak jauh dari lokasi ini terdapat juga Air Terjun Sendang Pelangi.

Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 20 m dengan dinding bebatuannya yang berwarna-warni seperti pelangi.

2.Rute Perjalanan

Selama perjalanan kaki menuju air terjun anda akan disuguhkan pemandangan persawahan yang indah, suara burung berkicau di atas pepohonan yang rindang, ditambah dengan suara gemericik air sungai.

Setelah berjalan kaki selama kurang lebih 1 jam anda akan sampai di air terjun yang pertama, di sini terdapat 3 kubangan air yang tidaklah dalam, sehingga bisa kita pakai untuk mandi dan menyegarkan tubuh.

Baca Juga:  Keindahan Soko Langit Kolam Renang di Atas Awan, Pemandangan Gunung Lawu nan Eksotis

3.Fasilitas

Wisata Air Terjun Binangun Watu Jadah ini bisa dibilang sebuah wisata alam yang memiliki beberapa fasilitas dan pelayanan di antaranya sebagai berikut:

  • Area parkir kendaraan
  • Mushola
  • Kamar mandi
  • Penginapan
  • Saran dan tips sebelum menuju ke tempat wisata ini anda perlu mempersiapkan keperluan yang akan dibutuhkan, serta beberapa barang tambahan seperti kamera karena anda pasti ingin mengabadikan momen bersama keluarga ataupun teman-teman anda.

4.Lokasi

Lokasi Air Terjun Watu Jadah beralamat di Dusun Grenjeng, Desa Girimulyo, Kecamatan Jatipurno, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah.

Karena masih minimnya petunjuk jalan menuju lokasi wisata Wonogiri yang satu ini, maka sebaiknya kamu tak segan untuk bertanya pada warga sekitar jika kesulitan menemukan arah yang tepat.

5.HTM

Keindahan wisata alam ini memiliki tiket masuk Air Terjun Watu Jadah tidak dipungut biaya apapun alias gratis, jam buka Air Terjun Watu Jadah beroperasional selama 24 jam sehari 7 hari seminggu.

Tetapi alangkah baiknya jika berkunjung pada pagi atau siang hari serta disaat cuaca sedang cerah, karena kamu harus melakukan trekking terlebih dahulu.

6.Trekking 

Air Terjun Watu Jadah termasuk ke dalam wisata tersembunyi atau bahasa kerennya hidden gem, oleh karena itu agar tiba di lokasi utama kamu harus melakukan trekking terlebih dahulu.

Trekking diawali dengan menyusuri jalan setapak diantara lebatnya pepohonan dan semak belukar saking lebatnya, matahari hanya sepersekian persen saja yang dapat turun ke bumi.

7.Ragam Wisata Seru

Melihat suasana di Air Terjun Watu Jadah yang tenang, membuat tempat wisata Wonogiri yang satu ini cocok banget untuk dijadikan lokasi hulang-healing atau self healing.

Ditemani secangkir kopi panas, membuat healingmu menjadi sempurna dan tidak sia-sia perjuangan trekking yang sudah kamu lalui tadi, ragam wisata selanjutnya ialah dengan mencoba segarnya air yang mengalir, terdapat kubangan air yang tak begitu dalam.

Baca Juga:  Menguak Fakta Kesenian Warisan Budaya Khas Wonogiri, Cerita Dibalik Tari Kethek Ogleng

8.Air Terjun Indah Dan Alami

Keindahan wisata alam ini memiliki ketinggian sekitar 20 hingga 30 m, dengan dinding bebatuan berwarna hitam pekat yang dihiasi tetumbuhan hijau di sekitarnya.

Wisata Wonogiri yang satu ini memiliki 2 aliran, aliran yang satu memiliki ketinggian yang lumayan tinggi dan aliran yang kedua memiliki ketinggian sekitar 2 meter saja dan airnya sangat jernih juga bersih, karena berasal dari mata air pegunungan.