Pilihan Universitas Swasta di Solo untuk Melanjutkan Studi

Salah satu Universitas Swasta di Solo
Salah satu Universitas Swasta di Solo

SURAKARTA, diswaysolo.id – Untuk kamu yang sedang mencari referensi untuk melanjutkan studi, berikut ini ada beberapa referensi pilihan Universitas Swasta yang ada di Solo simak artikel berikut ini ya.

Setelah menamatkan SMA atau Sekolah Menengah Atas, biasanya masyarakat akan melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi. Walau demikian ada banyak perguruan tinggi negeri maupun swasta yang memiliki kualitas bagus salah satunya Universitas Swasta yang ada di Solo.

Di Universitas Swasta Solo ini juga menyediakan berbagai program studi dan jurusan yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan. Pastikan kamu simak artikel berikut ini sampai akhir agar tidak ketinggalan informasinya ya.

Yuk langsung aja kita bahas beberapa pilihan Universitas Swasta yang ada di Solo. Pastikan kamu baca artikel ini sampai akhir ya siapa tahu bisa menambah referensi kamu.

Rekomendasi Universitas 

1.Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) 

Pilihan Universitas Swasta yang pertama ada UMS, lokasinya ada di Jl. A. Yani Mendungan Pabelan Kec. Kartasura Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah.

Memiliki beberapa gedung kampus dengan jurusan yang diminati, selain itu UMS juga salah satu Universitas yang memiliki gedung ikonik seperti Auditorium UMS dan Gedung Induk Siti Walidah.

Tersedia pula berbagai fasilitas yang cukup memadai untuk mendukung kegiatan perkuliahan. Mulai dari aula, kelas yang banyak, musholla bahkan parkiran yang terbilang sangat luas.

2.Universitas Surakarta (UNSA) 

Pilihan Universitas Swasta yang selanjutnya ini lokasinya ada di Jl. Raya Palur Km. 5 Surakarta Ngringo Jaten Karanganyar Jawa Tengah.

Desain kampus yang oke yang letaknya berada di jalur utama Solo-Ngawi. Kampus swasta andalan yang ada di Solo tersedia pula kelas pagi maupun kelas malam untuk karyawan.

Baca Juga:  Proses Revitalisasi Objek Wisata di Kota Solo Telah Meningkatkan Jumlah Kunjungan Wisatawan Secara Signifikan

Universitas Surakarta adalah pengembangan sekolah tinggi ilmu administrasi yang berada di bawah pengelolaan Yayasan Perguruan Tinggi Surakarta.

3.Universitas Islam Batik 

Pilihan Universitas yang terakhir ini lokasinya ada di Jl. Agus Salim No 10 Sondakan Kec. Laweyan Kota Surakarta. Kampus yang lokasinya sangat strategis berada di tengah perkotaan Kota Surakarta.

Universitas Islam Batik Surakarta telah berakreditasi B dengan 8 Program Studi Strata 1 dan 2 Program Studi Magister. Beberapa fakultas yang tersedia seperti Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Pertanian, dan Fakultas Teknik.

Itulah beberapa rekomendasi pilihan Universitas Swasta yang ada di Solo. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menambah referensi kamu.