diswaysolo.id – Beragam alasan menarik ini Kota Surakarta atau yang lebih dikenal dengan sebutan Kota Solo terkenal dengan slogan ‘The Spirit of Java’ yang berarti jiwanya Jawa.
Surakarta atau lebih biasa dikenal dengan kota Solo adalah salah satu kota yang terletak di Jawa Tengah, ada beragam alasan menarik kenapa memilih untuk menetap di kota ini.
Sebagai kota paling nyaman di Indonesia Solo menyuguhkan beragam alasan menarik yang sangat dirasakan warga Kota Bengawan, kota Solo dinobatkan sebagai kota paling layak huni di Indonesia.
Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengaku kaget ketika Kota Solo dilabeli sebagai kota ternyaman dan paling layak huni di Indonesia, inilah beragam alasan menarik yang banyak diminati.
1.Sejarah Singkat
Setelah Keresidenan Surakarta dihapus pada tanggal 4 Juli 1950, Surakarta menjadi kota di bawah administrasi Provinsi Jawa Tengah. Sejak berlakunya UU 16/1950 tentang Pembentukan Daerah-daerah Kota Besar dalam Lingkungan Propinsi Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Daerah Istimewa Yogyakarta, secara resmi Kota Surakarta menjadi daerah berstatus kota otonom.
2.Luas Wilayah
Kota yang memiliki luas wilayah 44,04 kilometer persegi ini secara administratif terbagi dalam dalam lima kecamatan dan 54 kelurahan.
Kota berpenduduk 522.364 jiwa ini saat ini dipimpin oleh Wali Kota Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Wali Kota Teguh Prakosa.
3.Hari Jadi
Hari Jadi kota ini diperingati setiap tanggal 17 Februari, penetapan tanggal tersebut didasarkan pada tonggak sejarah pemindahan pusat kerajaan Mataram Islam terakhir dari Kartasura ke Kraton Surakarta pada Rabu Paing 17 Muharam 1670 atau 17 Februari 1745.
Surakarta mempunyai semboyan: Mulat sarira angrasa wani (introspeksi diri, merasa berani) dan slogan pemeliharaan keindahan kota yaitu “Berseri” yang berarti bersih, sehat, rapi, dan indah.
4.Kota Budaya
Kota Solo merupakan kota yang kaya budaya sehingga ditetapkan menjadi salah satu pusat kebudayaan di Jawa Tengah, salah satu tradisi yang populer dan unik di kota ini adalah Kirab Pusaka Satu Suro.
Tradisi unik tersebut biasanya diselenggarakan oleh Kraton Solo dan Puro Mangkunegaran pada malam hari menjelang tanggal 1 Suro.
5.Kota Batik
Beragam keunikan Surakarta ini dijuluki sebagai Kota Batik karena menjadi surganya bagi para pecinta batik, penjual batik di Solo sangat mudah ditemukan, mulai dari pasar, mal, hingga pusat penjualan batik seperti Kampung Batik Laweyan.
Batik yang dijual juga memiliki berbagai macam varian harga, motif, dan jenis. Motif andalan yang sangat popular adalah Parang Kusumo dan Truntum.
6.Visi Dan Misi
Kota ini memiliki visi: “Terwujudnya Surakarta sebagai Kota Budaya, Mandiri, Maju, dan Sejahtera” seperti disebutkan dalam Perda Kota Surakarta Nomor 9 Tahun 2016 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Surakarta Tahun 2016-2021.
Adapun misinya adalah pertama, waras: mewujudkan masyarakat yang sehat jasmani, dan rohani, dan sosial dalam lingkungan hidup yang sehat menuju masyarakat produktif, kreatif dan sejahtera serta membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat.
7.Lokasi
Lokasi kota yang strategis berada di tengah Pulau Jawa memudahkan untuk bepergian keluar kota atau bahkan keluar pulau.
Buat aku yang keluarga besarnya ada di Kalimantan dan beberapa kota di Pulau Jawa, akses untuk bepergian sangat penting, karena berpengaruh dengan jarak, biaya transportasi, dan kenyamanan di perjalanan.
8.Biaya Terjangkau
Beragam keunikan Surakarta ini biaya hidup Solo termasuk masih murah, palagi aku tinggalnya di dekat salah satu kampus yang mayoritas anak kost, jadi lebih murah untuk makan dan lain-lainnya.
Ini yang bikin betah, karena kondisi macetnya masih bisa dimaklumi, selain itu juga karena belum terlalu banyak pendatang jadi suasana asli kota masih bisa dinikmati.